BREAKING NEWS

Batik Tanah Liek

Kesehatan

Hukum

Tuesday, 7 April 2015

Pencaker Kota Padang Membengkak

Padang-Pencari kerja (Pencaker) membengkak di Kota Padang yang tercatat hingga Desember 2014 sebanyak 17.635 orang yang sebagian besar lulusan SLTA. Membengkaknya pencaker tersebut disebabkan banyak hal yang pada umumnya, sedikitnya tersedia lowongan kerja. Selain itu, minimnya skill dimiliki para pencaker tersebut.Tentu, kondisi ini tak bisa dibiarkan begitu saja. Pemko Padang melalui Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Dinsosnaker) mencarikan solusi dengan salah satunya memberikan keterampilan atau skill.

Kepala Dinsosnaker Kota Padang yang diwakili Kabid Penempatan Tenaga dan Pelatihan Produktivitas (Pentalatas), Hendry kepada wartawan usai membuka pelatihan pendayagunaan penemuan Teknologi Tepat Guna (TTG) pengolahan aneka kering di usaha kue bundo Aur Duri, Senin (6/4).

Sebanyak 25 orang peserta yang mengikuti pelatihan tersebut dari 6-11 April yang direkrut langsung oleh Dinsosnaker melalui pengumuman yang ditempel di kantor dan melalui media sosial sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan.

Para peserta diberikan pelatihan dalam pengolahan bahan mentah menjadi produk jadi dan siap untuk dijual kepada masyarakat. Para peserta juga diajarkan pengetahuan kewirausahaan untuk dapat memulai usaha setelah mengikuti pelatihan.

Lebih jauh disebutkan, membekangya pencari kerja tersebut, juga disebabkan pencaker memilih lowongan kerja yang tersedia lebih fokus pada PNS dan BUMN. Selain itu, kurangnya keinginan menjadi wirausaha.

Beranjak dari itu dari permasalahan di atas diperlukan kegiatan terobosan yang dapat menyerap tenaga kerja di sektor informal baik berupa pelatihan maupun pendampingan. Diharapkan dengan terobosan-terobosan ini akan membentuk atau menciptakan kelompok-kelompok wirausaha baru yang tangguh dan mandiri.

Tujuan dari kegiatan tersebut mendorong masyarakat untuk mempunyai usaha sebagai sumber pendapatan alternatif bagi keluarga. Diharapkan nantinya akan dapat meningkatkan perekonomian warga Kota Padang. Sedangkan sasarannya pelatihan ini, pencaker dan masyarakat dari keluarga kurang mampu yang ada di kelurahan-kelurahan Kota Padang.

Post a Comment

 
Copyright © 2013 Sumbar Terkini
Share on Blogger Template Free Download. Powered byBlogger